Batu Akik Gambar Naga Ini Dijual Rp 20 Miliar - Minami

Batu Akik Gambar Naga Ini Dijual Rp 20 Miliar

Batu Akik Gambar Naga Ini Dijual Rp 20 Miliar
Batu Akik Gambar Naga Ini Dijual Rp 20 Miliar - Harga batu akik semakin dirasa tidak masuk akal. Batu akik naga di Nagan Raya, Aceh, dibanderol dengan harga fantastis, Rp20 miliar! Sebelumnya, batu serupa di Langkat dijual Rp 18 miliar dan batu jenis sigori lafau di Gunungsitoli, Sumatera Utara, tawarkan dengan harga Rp 15 miliar.

Batu Akik Gambar Naga Ini Dijual Rp 20 Miliar

Batu akik naga tersebut milik Darnuzi, warga Suka Makmue, Nagan Raya, Aceh. Batu cincin bergambar naga itu ditemukan di Krueng Isep, Kecamatan Beutong, Nagan Raya, Aceh, saat Darnuzi wisata di kawasan tersebut.

aat jalan-jalan, Darnuzi melihat satu bongkahan kecil warna hitam du tanah. Awalnya, tidak terlihat gambr naga pada batu tersebut. Namun saat digosok gambar naga samar-samar. Penasaran, Danurzi pun membawa ke tempat penggosokan batu akik. Hingga akhirnya muncul gambar naga bertanduk warna kusing dengan.

“Ada beberapa orang yang sudah menawar batu akik naga ini Rp3 miliar, tapi belum saya lepas. Batu akik naga ini akan saya lepas dengan harga Rp 20 miliar,” kata Darnuzi seperti dikutip JPPN belum lama ini.

Jika batu gambar naga itu laku Rp 20 miliat, maka batu akik tersebut akan masuk Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai batu akik dengan harga termahal.

Banyak Diburu


Batu akik gambar dan angka memang termasuk jenis langka. Biasanya, bagi yang percaya hal-hal mistis, batu-batu jenis ini dipercaya memiliki tuah dan khasiat untuk peruntungan Tak heran jika belakangan batu bergambar banyak dicari.

Namun, terlepas dari hal-hal klenik, batu bergambar banyak diburu karena memiliki corak unik menyerupai gambar, misalnya gambar ular, naga, semar, Nyi Roro Kidul, putri duyung dan sebagainya. Sedanglan batu motif angka biasanya berupa angka 8 dan 9.

Batu gambar burung dan angka umumnya dari jenis batu chalcedony atau batu akik dengan tingkat kekerasan di bawah 7 skala mohs. Batu jenis ini memiliki corak yang menarik dan unik.

“Banyak yang suka akik gambar karena unik dan mengandung unsur seni. Semakin gambarnya mirip dengan sesuatu semakin dicari,” kata Alex, seorang pedagang batu akik.

Alex menambahkan biasanya unsur mitos yang mengiringi sebuah batu gambar akan membuat sebuah batu gambar semakin menarti. Misalnya cerita mitos tentang cinta kasih, sosok legenda, tolak bala, keberuntungan dan sebagainya.

Tambahkan komentar Anda
EmoticonEmoticon

Ad Placement

Formulir Kontak