10 Jawaban Paling Bodoh Peserta Miss Universe Menunjukkan Ratu Kecantikan Tersebut Bukanlah Wanita yang Sempurna
Ajang pencarian wanita paling cantik sejagat yang dilakukan satu tahun sekali tentu saja hanya akan diikuti oleh wanita-wanita yang paling baik dari setiap negara. Seluruh Kontestan akan melalui proses penjaringan yang ketat mulai dari tingkat daerah, provinsi sampai level nasional. Dari level nasional ini wanita-wanita cantik ini tentu saja akan mewakili negaranya untuk beratrung memperebutkan kandidat wanita paling cantik sejagad.
Kriteria kecantikannya pun tidak hanya dinilai dari penampilan fisiknya dan keberaniannya dalam memakai pakaian super mini dan gaun formal dengan berbagai macam jenis attitude, namun juga dari isi kepala dan pengetahuan yang membuat lulusan dari Miss World akan menjadi wanita-wanita hebat ketika pulang dari negara mereka masing-masing. Kendati demikian tentu saja mereka bukanlah wanita yang sempurna dan pasti memiliki kekurangan. Seperti jawaban dari para konstentan ini yang dianggap tidak sesuai dengan pertanyaan bahkan ada beberapa yang sangat Ngakak atau LOL alias tidak nyambung.
#1. Nadine Tanega
Pada urutan pertama ada jawaban dari Miss Hawaii pada tahun 1992 mungkin menjadi momen yang paling tidak terlupakan dalam hidup Nadine Tanega. Hal ini disebabkan oleh jawaban yang diberikan oleh dirinya ketika diberi pertanyaan oleh juri mengenai hal apa yang membaut anda bangga menjadi orang Amerika dan jawabanya kurang lebih berbunyi.
“dari pantai yang bergemuruh di Hawasi sampai ke garis pasir pantai yang cantik di Hawaii, Amerika adalah rumah kita”.
#2. Priyangka Chopra
Selanjutnya adalah ratu kecantikan dunia wakil dari negara Hindustan, yakni Priyangka Chopra. Wanita yang telah menjadi icon dari Bollywood ini tentu saja memiliki daya tarik yang tidak pernah berkurang dan selalu saja berhasil menarik perhatian dengan kecantikannya. Namun tahukah anda, Pryangka memberikan jawaban yang tidak sesuai dengan pertanyaan yang diberikan oleh para juri pada ajang Miss World tahun 200 silam, ketika dirinya ditanyai masalah sosok wanita yang paling sukses dalam hidupnya Pryangka Coprapun Menjawab Bunda Teresa, padahal pertanyaan wanita yang masih hidup bukan yang sudah meninggal.
#3. Jeannie Anderson
Pada urutan 3 ada Jeannie Anderson menjadi salah satu kontestan dari Miss Philippine tahun 2001 silam. Pada malam final yang menjadi pusat perhatian banyak orang, Jeannie Anderson malah memberikan jawaban memalukan yang tidak akan terlupakan sampai hari ini. Ketika juri menanyakan apakah dirinya ingin menjadi wanita cantik atau wanita cerdas lalu Jeannie Anderson menjawab lebih memilih menjadi wanita cantik, memang tidak ada yang janggal dari jawaban Jennie kecuali ketika kita meninjau tujuan dari Miss Universe yang tidak hanya mementikan penampilan fisik karena wanita cerdas cenderung terlihat lebih cantik dibandingkan dengan wanita cantik yang kadang tampak binal jika tidak cerdas.
#4. Sanja Papic
Perwakilan dari negara Serbia Montenegro menjadi salah satu kontestan yang diunggulkan dalam ajang Miss World sayangnya pada sesi tanya jawab, Sanja Papic justru mengeluarkan jawaban konyol yang membuatnya ingat masalah tersebut sepanjang hayatnya. Pasalnya ketika Sanja Papic ditanya untuk memilih menjadi API atau AIR, Sanja Papic justru memberi jawaban yang tidak ada dalam pilihan tersebut.
#5. Lauren Caitlin Upton
Pada urutan lima ada nama Lauren Caitlin Upton, yang mewakili California di ajang Miss Teen USA pada tahun 2007. Keinginan mendapatkan gelar kecantikan tersebut harus terkubur karena jawab nyeleneh yang ia keluarkan ketika ditanya mengenai wawasan Geografi dari Lauren Caitlin Upton. Gadis cantik salah memberikan jawaban karena tidak paham dengan ilmu dasar Geografi. Pada saat itu para juri mengetahui tentang kurangnya pengetahuan Geografi remaja di Amerika Serikat, Lauren Caitlin Upton malah memberi jawaban kalau penyebanya disebabkan oleh para remaja tidak memiliki peta. Padahal Geografi tidak hanya sebatas Peta saja.
#6. Giosue Cozzarelli
Giosue Cozzarelli tidak kala luar biasanya dalam memberikan jawaban nyeleneh dan langsung saja membuat seluruh perseta dan penonton karena jawabnya yang tidak karuan. Juri meminta pendapat dari Giosue Cozzarelli mengenai Quato dari Konghucu mengenai "Belajar tanpa Berfikir adalah upaya yang sia-sia, Giosue Cozzarelli malah salah mengira konghucu sebagai Confuse dan menjawab Quote tersebut membuat Confuse.
#7. Alicia Monique Blanco
Alicia Monique Blanco bisa jadi menjadi wakil dari negara bagian Arizona yang memberikan jawaban paling nyeleneh pada ajang Miss USA tahun 2009. Kala itu Alicia yang ditanya masalah jaminan kesehatan Universal yang sebaiknya menjadi hak bagi warga negara Amerika Serikat justru memberikan jawaban yang diluar dugaan. Alicia Monique Blanco menjawab bahwa itu adalah kewajiban dari masing-masing masing-masing keluarga bukan urusan politik.
#8. Leah Cecil
Pada tahun 2012, Euthanasia menjadi topik yang sedang hangat diperbincangkan diseluruh dunia mengenai hak memilih untuk mati bagi orang yang menderita penyakit yang sudah tidak dapat disembuhkan lagi. Topik ini juga menjadi topik yang ditanyakan oleh juri kepada Leah Cecil di ajang Miss Callifornia, sayangnya Leah mengeluarkan jawaban yang luar biasa konyol. Leah mengaku tidak memiliki pendapat mengenai Euthanasia namun ia mengaku kalau Euthanasia adalah sejenis Vaksin.
#9. Irene Sofia Esser
Irene Sofia Esser adalah salah satu kontestan dari Venezuela pada tahun 2012. Venezuela tentu saja menjadi salah satu negara yang diunggulkan karena terkenal dengan wanita cantik-nya namun parasnya yang cantik ternyata tersipu malu jika mengingat kembali jawabannya. Peselancar ini memberikan jawaban yang menganalogikan sesuai dengan hobinya yakni berselancar.
Irene Sofia Esser meberi jawaban aneh ketika ditanya apakah yang akan ia lakukan jika diberi kesempatan untuk membuat undang-undang, Irene Sofia Esser menjawab kalau sebagai peselancar gelombang terbaik baginya adalah gelombang ombak yang ia tunggu-tunggu, jadi UU menurutnya harus dibuat supaya bisa dilakukan”. Ibarat seperti berselancar, ombak yang ditunggu-tunggu harus bisa ia taklukkan.
#10. Marissa Powell
Marrisa Powel memberikan jawaban konyol di ajang miss USA tahun 2013 lalu ketika ditanya masalah rendahnya penghasilan seorang wanita, Marissa Powell malah menyalahkan tingkat pendidikan dari kaum wanita.
Menurut Marissa “Menurut saya ini bisa dihubungkan dengan pendidikan dan bagaimana kita terus mencoba untuk berhasil. Pikirkan caranya menciptakan pekerjaan sekarang ini. Itulah masalah terbesarnya dan menurut saya khususnya kaum pria dipandang sebagai pemimpinnya, sehingga kita perlu mencoba mencari cara menciptakan pendidikan yang lebih baik supaya bisa memecahkan masalah ini”. Padahal faktanya wanita dan pria sama-sama memiliki tingkat pendidikan yang sama, hanya saja stereotape, bukan pendidikan.
Tambahkan komentar Anda
EmoticonEmoticon